Tuesday, July 16, 2013

Cara Membuat Animasi Sederhana Dengan Menggunakan Guide Motion

Guide motion adalah suatu teknik pembuatan animasi sederhana dengan menggunakan garis bantu sebagai media jalurnya. Sekarang kita akan be... thumbnail 1 summary
Guide motion adalah suatu teknik pembuatan animasi sederhana dengan menggunakan garis bantu sebagai media jalurnya.
Sekarang kita akan bersama-sama mempelajari bagaimana cara membuat animasi dengan guide motion.
1.  Buka Flash 8 dan pada create new pilih flash document.


2. Pada layer 1 ganti namanya menjadi lingkaran.



3. Buat lingkaran menggunakan oval tool atau bisa juga tekan huruf o pada keyboard.


4. Klik kanan pada layer lingkaran lalu pilih add motion guide.


Ini tujuannya untuk membuat layer yang memiliki fungsi sebagai media pembuatan jalur lintasan untuk lingkaran.
5. Nanti layer yang akan muncul setelah menambahkan guide motion seperti ini.


6. Selanjutnya pada layer guide : lingkaran, buat garis terserah menggunakan pencil tool.


7. Insert keyframe di frame 50 dengan cara klik kanan pada frame 50> insert keyframe.


8. Lalu klik kanan pada tengah frame layer lingkaran dan pilih create motion tween.


9. Perubahan yang akan terjadi pada frame nanti seperti ini.

10. Klik di awal frame lingkaran .

11. Letakkan lingkaran tersebut tepat di ujung awal garis atau ujung sebelah kiri dari garis yang kita buat tadi. Jangn lupa posisikan poros tengah lingkaran pada ujung garis.


12. Setelah itu klik pada akhir frame lingkaran dan letakkan lingkaran di ujung akhir garis atau ujung sebelah kanan dari garis. Tetap posisikan poros lingkaran di ujung garis.

Sekarang sudah selesai, tinggal mengetes saja dengan cara kombinasi tombol ctrl+enter atau klik menu control> test movie.


Semoga tutorial dari saya bermanfaat bagi anda semua yang menggunakannya. Dan jangan lupa jika kurang jelas atau ada yang salah mohon di comment, nanti saya tanggapi.

No comments

Post a Comment